Hasil, Klasemen, Top Skor Sementara, Liga Inggris 2021-2022 Laga ke-30 dari 38 Pertandingan

Liga Inggris 2021-2022 Laga ke-30 dari 38 Pertandingan

Liga Inggris 2021-2022

Mulai Sabtu hingga Minggu 19-20 Maret 2022 laga ke-30 Liga Inggris 2021-2022 dimulai dan seharusnya diikuti oleh semua tim sesuai dengan jadwal yang telah diterbitkan. Tetapi karena bentrok dan berbarengan dengan 8 tim yang lolos ke Perempatfinal Piala FA maka sebagian saja yang bertanding.

Dari 8 tim yang lolos ke Perempatfinal Piala FA, 6 tim berasal dari Divisi Utama Liga Inggris, diantaranya Man City, Liverpool, Chelsea, Southampton, Everton, dan Crystal Palace. Dan 2 tim tersisa berasal dari luar divisi utama yaitu Middlesbrough dan Nottingham Forest.

Sementara hanya ada delapan tim juga yang bertanding di laga ke-30 Liga Inggris ini seperti yang tersebut di bawah ini. Dan semestinya ada laga Big Match antara Man United vs Liverpool namun pertandingan akan dijadwal ulang sesuai dengan pernyataan dan  berita dari pihak Man United.

Baca juga: Berita MU: Pertandingan Antara Liverpool vs Manchester United Akan Dijadwal Ulang

Berlanjut ke berita pertandingan di laga ke-30, dimana laga antara tuan rumah Wolves yang menjamu Leeds, berkesudahan 2-3 untuk kemenangan Leeds. Bertanding lebih awal (19/03/22) dini hari tadi, walau bertindak sebagai tim tamu The Whites mampu membawa pulang 3 poin penting untuk bertahan di Liga Primer ini.

Sebagaimana kita ketahui bahwa Leeds di beberapa pertandingan sebelumnya selalu kalah dan jadi lumbung gol tim-tim besar di peringkat atasnya. Saat ini pasukan Jesse Marsch yang menggantikan pelatih sebelumnya Marcelo Bielsa yang dipecat, duduk di posisi ke-16 poin 29 dari 30 laga. Ini kemenangan kedua buat mereka berturut-turut setelah trend hasil negatif lalu.

Baca juga: Hasil Laga Tunda & Jadwal EPL Laga ke-30: Arsenal Keok 0-2 vs Liverpool, Spurs Dekati MU Beda 2 Poin

Hasil Liga Inggris 2021-2022 Laga ke-30 dari 38 Pertandingan

Sabtu 19 Maret 2022

  1. Wolves (2-3) Leeds, Gol: Jonny 26', Trincao 45+11', Kartu merah: Jimenez 53' - Harrison 63', Machado 66', Ayling 90+1'.
  2. Aston Villa (0-1) Arsenal, Gol: Saka 30'.
Minggu 20 Maret 2022
  1. Leicester (2-1) Brentford, Gol: Castagne 20', Maddison 33' - Wissa 85'.
  2. Tottenham (3-1) West Ham, Gol: Zouma 9' (GBD), Son 24', 88' - Benrahma 35'.
  3. Watford vs Everton (DITUNDA)
Di kandang sendiri Aston Villa menderita kekalahan yang kedua, kali ini sang tamu Arsenal berhasil membawa pulang 3 poin dengan skor tipis 0-1. Asuhan Mikel Arteta yang sedang bersaing di zona 4 besar, melebarkan jarak poinnya dengan Man United di posisi kelima. Poin Arsenal 54 banding 50 milik MU. Sementara Aston Villa masih tetap terpaku di peringkat ke-9.

Leicester kembali memperoleh kemenangan 2-1 atas Brentford setelah pekan sbelumnya kalah 0-2 dari Arsenal. Sementara Derby London antara Tottenham vs West Ham dimenangkan oleh Spurs dengan skor 3-1.

Kini Spurs melangkah ke peringkat kelima beda 1 angka saja dengan Man United yang turun ke posisi enam poin 50, keduanya sudah 29 kali bertanding. Sementara West Ham di bawah MU poin 48 dari 30 kali berlaga.

Masih ada kesempatan buat keempat tim yang memperebutkan zona 4 besar, masih tersisa 8 laga lagi. Pada laga ke-31 bulan depan 2-3 April 2022, MU akan menjamu Leicester, West Ham vs Everton, Tottenham kontra Newcastle, dan Arsenal akan tandng ke markas Crystal.


Klasemen Sementara Liga Inggris 2021-2022 sampai Laga ke-30

10 Top Skor Sementara Liga Inggris 2021-2022 sampai Laga ke-30
  1. Mohamed Salah - Liverpool (20 Gol)
  2. Diogo Jota - Liverpool (13 Gol)
  3. Son Heung-Min - Tottenham (13 Gol)
  4. Sadio Mane - Liverpool (12 Gol)
  5. Cristiano Ronaldo - Man United (12 Gol)
  6. Harry Kane - Tottenham (12 Gol)
  7. Ivan Toney - Brentford (11 Gol)
  8. Raheem Sterling - Man City (10 Gol)
  9. Jamie Vardy - Leicester (10 Gol)
  10. Riyad Mahrez - Man City (10 Gol)
Demikian tentang Hasil, Klasemen, Top Skor Sementara, Liga Inggris 2021-2022 Laga ke-30 dari 38 Pertandingan, semoga bermanfaat.


Diberdayakan oleh Blogger.